15 Cara Menjadi Youtuber Pemula yang Sukses di Tahun 2023

Cara menjadi Youtuber yang baik sebenarnya hal yang mudah untuk dilakukan. Siapa saja bisa menjadi seorang pembuat konten YouTube dan mempublikasikannya.

Sebelum menjadi Youtuber, ketahui dulu bagaimana cara kerja dan juga tatanan untuk bisa membuatnya menjadi hasil karya video yang bagus dan menarik bagi penonton.

Sebelum membaca cara menjadi Youtuber di tahun 2023, tonton video dibawah ini dulu yuk:

Source: Khairunnisa Adlina/Youtube

Cara Menjadi Youtuber Pemula yang Sukses dan Terkenal

Sebenarnya menjadi seorang Youtuber yang baik hingga sukses adalah hal yang sangat mudah untuk dilakukan. Apalagi pada masa sekarang di zaman digitalisasi, semuanya tentu bukan menjadi suatu hal sulit.

Berikut adalah penjelasan tips dan cara menjadi Youtuber pemula yang menghasilkan uang.

1. Membuat Channel YouTube yang Unik

Cara menjadi Youtuber yang harus Anda lakukan pertama adalah membuat channel Youtube.

Sebaiknya Anda juga harus memikirkan sesuatu yang baru dan unik dari channel tersebut. Agar orang-orang menjadi tertarik untuk menonton video yang Anda publish di Youtube dan melakukan subscribe.

Namun, tidak hanya itu saja. Anda juga harus memikirkan keahlian yang dimiliki tetapi tidak dipunyai orang lain.

Dengan begitu, channel YouTube milikmu akan menjadi semakin istimewa dan menarik. Maka, akan ada banyak viewers yang tertarik dan mengunjunginya.

2. Membuat Akun Google AdSense

Membuat akun Google Adsense merupakan salah satu cara menjadi Youtuber pemula untuk menghasilkan uang.

Setelah Anda berhasil membuat akun Google AdSense, maka hubungkan akun Adsense dengan akun YouTube milikmu terlebih dahulu.

Sebaiknya ketika mendaftar dan membuat akun YouTube dan Google AdSense kalian menggunakan akun email yang sama.

Namun, sebelumnya Anda juga harus memenuhi syarat untuk melakukan monetisasi Youtube agar dapat memperoleh penghasilan dari akun media sosial Anda ini.

3. Menentukan Target sebagai YouTuber

Menentukan Target sebagai YouTuber
Ilustrasi Menentukan Target sebagai YouTuber

Cara menjadi YouTuber yang sukses dan terkenal dapat capai, pastikan Anda sudah menentukan target yang ingin dicapai dalam akun YouTube tersebut. Dengan menentukan target tersebut, Anda bisa menentukan tingkatan kesuksesan yang ingin diperoleh.

Jadi, dalam menjadi seorang YouTuber tidak hanya Anda membuat akun kemudian menghasilkan video dan menguploadnya saja dan bisa langsung memperoleh uang dan juga kesuksesan.

Diantara beberapa hal yang harus kamu pikirkan targetnya adalah jumlah subscriber, tingkat engangement dan monetisasi untuk menghasilkan uang.

Artikel Lainnya: Cara Mendapatkan Passive Income

4. Memilih Konsep dan Niche Channel YouTube

Setelah membuat akun, maka Anda harus memilih dan menentukan konsep serta niche atau tema yang akan diangkat dalam YouTube.

Hal ini supaya ada banyak viewers tertarik dan ingin melihat konten tersebut. Sebaiknya pilih niche yang sesuai dengan kemampuan dan minat saja.

Dengan begitu, kalian akan menjadi lebih produktif karena menyukai pekerjaan atau aktivitas itu sendiri. Hal ini juga bisa mendorong Anda untuk bisa membuat produksi konten kreatif untuk membuat konten YouTube milikmu menjadi lebih menarik.

Hal-hal yang bisa Anda bahas seperti video game, video fashion, video kecantikan, video kuliner, video gaya hidup, video traveling, video gadget, video teknologi, video hewan, video musik, dan lain sebagainya.

5. Membuat Tipe Konten yang Akan Anda Buat

Setelah berhasil menentukan niche yang akan dibuat, maka cara menjadi Youtuber berikutnya adalah memikirkan tipe konten channel YouTube itu sendiri.

Supaya bisa membuat orang tertarik dan tetap konsisten mengikuti perkembangan-perkembangan update video terbaru milikmu.

Ada baiknya jika Anda tetap memfokuskan diri pada satu tipe konten saja. Karena hal ini akan sangat lebih mudah dalam melakukan pengembangannya dan bisa membentuk niche yang kuat.

Selain itu jika terus konsisten seperti ini, maka hal tersebut bisa menjadi salah satu ciri khas pemilik akun juga.

6. Memilih Jenis Tipe Konten

Memilih Jenis Tipe Konten Youtube
Memilih Jenis Tipe Konten untuk Youtube

Cara menjadi Youtuber berikutnya adalah memilih jenis-jenis konten yang akan dibuat. Ada banyak sekali hal-hal yang bisa dilakukan oleh setiap orang.

Ada banyak sekali jenis-jenis konten yang bisa dibuat video, misalkan saja seperti video entertain atau hiburan yang memfokuskan untuk bisa membuat penontonnya terhibur dengan konten yang dibuat itu.

Ada juga tipe educate yang membagikan sebuah pengetahuan penting kepada penonton yang dapat meningkatkan kesadaran dan memberikan pemahaman baru.

Kemudian envince yang fokus membuat penontonnya bisa terdorong untuk bisa melakukan sesuatu. Itu bisa berupa pembelian, langganan, tantangan dan juga masih banyak lagi lainnya.

7. Menampilkan Ciri Khas Anda

Cara menjadi Youtuber selanjutnya adalah menampilkan ciri khas sendiri agar unik dan disukai penonton. Jika Anda bisa bersaing dengan ratusan bahkan jutaan Youtuber lain, maka sangat penting untuk menunjukkan ciri khasmu dengan baik.

Jika tidak memperlihatkannya di hadapan publik, maka akan sangat sulit untuk bisa mengembangkannya menjadi channel yang berkembang.

Nah, Anda bisa menggunakan ciri-ciri khas yang dimiliki untuk bisa menghasilkan hal ini.

Namun, kalian harus tetap jadi diri sendiri dan membangun karakter berbeda untuk membuat penonton tertarik. Karena setiap individu di Indonesia atau penonton luar negeri memiliki sisi unik yang berbeda-beda.

Baca Juga: 21 BISNIS Online Tanpa Modal yang Menjanjikan untuk Pemula

8. Menciptakan Tagline Unik

Untuk bisa menonjolkan sesuatu yang unik darimu ke penonton, maka mungkin bisa dengan cara menunjukkan tagline. Cara menjadi Youtuber dengan menciptakan tagline sangat bagus untuk branding akun.

Tagline adalah sebuah kalimat singkat yang menjadi sebuah ciri khas dari seseorang, komunitas, atau organisasi. Biasanya tagline berupa kalimat sering diucapkan dan mudah diingat.

Dengan mempunyai tagline seperti ini, jika para penonton mendengar tagline disebutkan, maka akan bisa mengingat namamu atau brand dalam pikirannya.

Sebagai pencetus kalimat tagline tersebut hingga ramai dan banyak digunakan di jagat dunia maya.

9. Menghasilkan Konten Video yang Menarik

Cara Menjadi Youtuber dengan Menghasilkan Konten Video yang Menarik
Cara Menjadi Youtuber dengan Menghasilkan Konten Video yang Menarik

Cara menjadi Youtuber selanjutnya dengan menghasilkan konten video yang menarik sesuai tema dan niche. Seperti menambahkan cover lagu pada video gaming dan lain-lain sebagainya.

Konten menarik merupakan salah satu kunci sukses untuk bisa membuatmu mampu menghasilkan uang lewat YouTube.

Ada banyak sekali jenis-jenis konten yang biasa dipakai dalam konten YouTube.

Anda bisa membuat berbagai macam jenis konten sesuai dengan minat dan juga keahlian Anda masing-masing. Tentunya juga harus disesuaikan dengan niche dan tipe dari konten tersebut.

10. Memilih Jenis Konten yang akan Dibuat

Cara menjadi Youtuber profesional, Anda harus memilih jenis konten seperti apa yang akan Anda buat nantinya, Diantaranya adalah how to, jenis konten ini paling banyak dicari di YouTube.

Biasanya isi video how to mengenai tutorial memasak, tutorial teknologi, tutorial makeup, tutorial menggambar dan tutorial lainnya.

Ada juga inspire yang menceritakan mengenai kisah-kisah inspiratif yang memberikan motivasi dan wawasan baru. Anda bisa membuat video inspiratif bagus dan menarik. Supaya orang-orang menyukainya tertarik untuk menyaksikannya.

11. Melakukan Penelitian mengenai Channel Kompetitor

Cara menjadi Youtuber pemula agar sukses dengan membuat penelitian atau riset terhadap channel competitor.

Cara riset channel Youtube adalah dengan melihat channel YouTube lain yang didalamnya berisi mengenai hal- yang sama dengan tema konten seperti milik Anda. Dengan begitu, bisa didapatkan ide relevan dan bisa dikembangkan juga untuk pembuatan video.

Hal yang satu ini perlu dilakukan untuk bisa mendapatkan channel-channel baru dan juga inovasi yang lebih baik lagi.

Supaya orang-orang menjadi semakin senang dan tertarik untuk mengunjungi serta melihat YouTube Anda. Bahkan, penonton juga menyaksikan setiap update postinganmu di Youtube.

Baca Juga: 10 Bisnis Online Rumahan Modal Kecil dan Menguntungkan!

12. Menulis Script Supaya Video Lebih Terstruktur

Menulis Script Supaya Video Lebih Terstruktur
Menulis Script Supaya Video Lebih Terstruktur

Cara menjadi Youtuber selanjutnya agar video lebih menarik dengan menambahkan tulisan-tulisan script atau teks dialog.

Dengan begitu, para YouTuber bisa meminimalkan kemungkinan adanya kebingungan ketika berbicara depan kamera. Supaya bisa lebih membuat banyak orang senang dan tertarik.

Anda bisa membuat script dalam bentuk dialog yang cukup sederhana, mudah diucapkan dan juga mudah untuk dipahami oleh orang yang menontonnya.

Kemudian, lakukan pengujian rekaman video terlebih dahulu sebelum share konten tersebut di Youtube. Agar tidak ada hal-hal yang kurang atau bermasalah kemudian hari.

13. Optimasi Channel YouTube

Melakukan optimasi pada channel YouTube milik Anda adalah cara menjadi Youtuber yang paling penting untuk dilakukan agar channel berkembang dan terkenal.

Hal tersebut dapat membuatnya menjadi lebih unik dan terlihat lebih professional. Bahkan, Anda bisa menarik para penonton video Youtube untuk dapat melihat channel milikmu.

Kemudian, pasang foto-foto yang bagus dan terbaik untuk menunjukkan identitasmu dan gunakan sesuai tema channel.

Lalu, pakai banner yang sesuai supaya lebih menarik pengunjung channel. Jangan lupa juga untuk mengisi deskripsi dengan lengkap dan juga lebih banyak informasi.

14. Bangun Interaksi dengan Penonton

Cara menjadi Youtuber selanjutnya adalah membangun interaksi dengan penonton.

Penonton atau dalam dunia YouTube disebut sebagai subscriber, penonton menjadi hal paling dibutuhkan kehadirannya. Maka dari itu, setiap YouTuber harus bisa membangun interaksi yang baik dengan mereka.

Interaksi ini bisa dilakukan dalam bentuk apa saja. Misalkan seperti klik tombol like, subscribe, berikan komentar atau klik bagian deskripsi video ini.

Anda harus memaksimalkan fitur-fitur seperti polling, melakukan kolaborasi dengan para penonton untuk membuat konten bersama-sama.

15. Melakukan Promosi Video ke Media Sosial

Promosi Video Youtube ke Media Sosial
Promosi Video Youtube ke Media Sosial

Cara jadi YouTuber jika ingin sukses, maka harus berani untuk menjemput bola kemenangannya.

Anda harus bisa aktif dalam membagikan video di media sosial dan juga berbagai forum-forum online. Sebaiknya, manfaatkan media sosial seperti Twitter, Facebook, Instagram, WhatsApp, Line, Telegram, dan lainnya.

Atau bisa juga menggunakan grup-grup komunitas yang temanya sesuai dengan channel tersebut. Supaya video itu bisa sampai kepada para penontonnya. Sekaligus juga membuat siapa saja merasa senang ketika melihatnya dan menyaksikannya.

Syarat-Syarat Jadi YouTuber Sukses

Cara Menjadi Youtuber Pemula
Ilustrasi Cara Menjadi Youtuber Pemula yang Sukses

Ada beberapa syarat yang harus Anda lakukan jika ingin menjadi seorang YouTuber sukses dan menghasilkan cuan yang banyak.

Semua itu bisa dilakukan dengan sangat mudah dan akan memberikan banyak kemajuan signifikan kepada akun Youtubemu. Berikut adalah beberapa syarat jadi Youtuber yang sukses.

1. Kreatif dalam Membuat Konten

Jika Anda ingin menjadi seorang YouTuber yang sukses, maka harus bisa membuat konten-konten kreatif dan bagus. Dengan begitu, semua orang akan senang dan juga tertarik untuk melihat video dalam channel YouTubemu dan melakukan subscribe.

Seorang YouTuber juga harus tetap konsisten dalam memproduksi konten paling kreatif. Hal ini akan sangat membantu untuk membuat konten Anda bisa dilirik oleh banyak orang di YouTube.

Bahkan, bisa juga untuk tetap bertahan di dunia YouTube ini karena memiliki jumlah subscriber yang banyak.

2. Percaya Diri dan Berani Tampil serta Terbuka dengan Saran

Untuk bisa sukses menjadi seorang YouTuber, maka Anda harus berani untuk percaya diri dan juga tampil di depan kamera dengan baik.

Yakinkan bahwa diri sendiri mempunyai penampilan yang layak dilihat oleh para penonton. Hal ini tetap berlaku sekalipun Anda beralih menjadi YouTuber yang tidak memperlihatkan wajah.

Selain percaya diri, Anda juga harus selalu terbuka dengan kritik dan juga saran. Kedua hal ini sangat diperlukan untuk dapat mengembangkan konten menjadi lebih baik lagi.

Selain itu, penonton channel mu juga berasal dari berbagai macam latar belakang dan juga pengetahuan. Jadi, sudah tentu komentar mereka tidak hanya bersifat positif. Tetapi, ada juga yang sifatnya kritik dan juga saran membangun.

Baca Juga: 10 Cara Menjadi Blogger Pemula yang Dibayar dan Sukses

Demikian uraian lengkap tentang 15 cara menjadi Youtuber pemula yang suskes di tahun 2023.

Ada banyak sekali trik dan juga tips-tips yang bisa Anda lakukan agar dapat menghasilkan nilai bagus di mata para subscriber dan viewers channel YouTube tersebut. Semoga bermanfaat, bantu share artikel ini ya. 🙂

Wendi Rudiyanto
x

Bantu Share Ya :)

Tinggalkan komentar