Pengertian Agribisnis: Jurusan Kuliah dan Prospek Kerjanya

Agribisnis merupakan salah satu sektor bisnis yang berbasis pada bidang usaha pertanian dan beberapa jenis serupa dengan dukungan terhadap hulu dan hilir.

Secara terkonsentrasi elemen ini mengelola cara pandang terhadap budidaya, penyediaan bahan baku, proses pemanenan hingga ke tahap pemasaran.

Jurusan Kuliah Agribisnis

Jurusan Kuliah Agribisnis
Ilustrasi Jurusan Kuliah Agribisnis

Jurusan agribisnis adalah salah satu jurusan perkuliahan yang cukup diminati dan memiliki peluang yang menjanjikan di dunia kerja.

Sektor usaha ini juga mempunyai deskripsi pendalaman ilmu pengetahuan serta pengasahan skill guna mencetak calon tenaga ahli profesional di bidangnya.

Adapun uraian keahlian tersebut diterangkan sebagai berikut:

1. Deskripsi Jurusan

Jurusan satu ini memiliki ruang lingkup terhadap pengembangan dan pengelolaan sumber daya manusia serta alam.

Hal tersebut diperuntukkan untuk pemberdayaan lingkungan agar lebih berdaya guna sebagai pemenuhan kebutuhan hidup. Adapun Dalam praktiknya akan didominasi oleh pendekatan biologis.

Pendekatan biologis tersebut ditujukan terhadap beberapa cabang antara lain teknik pengembangan budidaya, jenis tanaman dan ternak, penelitian mikroorganisme serta bidang pengolahannya.

Selain itu, masih ada pula distribusi pertanian, konservasi lingkungan, pengelolaan hingga pembahasan tentang kebijakan terkait.

Artikel Lainnya: 12 Etika Bisnis beserta Contohnya yang Wajib Diketahui!

2. Pengetahuan dan Keahlian Tentang Jurusan

Begitu terjun untuk mempelajari ilmu di dalamnya maka para mahasiswa akan dilatih untuk memiliki kemampuan yang secara rinci terbagi atas beberapa jenis.

Kemampuan seperti keahlian manajerial, meneliti, membuat analisis, komunikasi, melakukan perencanaan hingga pemahaman biologi.

Seluruh kemampuan diatas sangat berguna ketika para mahasiswa melakukan studi lanjutan, merampungkan pendidikan hingga praktek kerja lapangan maupun terjun dalam profesi sebenarnya.

Di sisi lain, masing-masing cabang tersebut memiliki penjabaran lebih guna mempraktekkannya secara spesifik.

5 Prospek Kerja Lulusan Agribisnis

Masih banyak dipertanyakan prospek kerja dari lulusan bidang keahlian satu ini. Padahal dalam kenyataannya terdapat peluang besar pada berbagai industri guna memaksimalkan bekal potensi dan pengetahuan yang telah dienyam.

Untuk memberi pandangan lebih luas berikut daftar prospek kerja jika kuliah di jurusan agribisnis:

1. Pegawai Pemerintah

Pegawai Pemerintah
Pegawai Pemerintah

Menjadi pegawai pemerintah merupakan salah satu pekerjaan yang banyak diburu masyarakat Indonesia karena berbagai penjaminan dan peningkatan karir menggiurkan.

Adapun salah satu cara mencapainya yakni melalui studi pada bidang pertanian seperti yang sudah diterangkan pada uraian di atas.

Peluang untuk bekerja di dinas pertanian terbuka lebar tentunya bagi para tenaga yang sudah mengikuti tes CPNS (Calon Pegawai Negeri Sipil). Adapun tingkatan dalam pekerjaan ini terdiri atas I sampai IV.

Sedangkan gaji pokoknya sendiri bernilai jutaan rupiah, ditambah lagi dengan tunjangan dan beragam fasilitas lainnya.

Baca Juga: 5 Cara Membuat Bisnis Plan dan Jenis-jenisnya (Terlengkap)

2. Pioneer LSM

Pioneer LSM Lembaga Swadaya Masyarakat
Ilustrasi Pioneer LSM Tentang Agribisnis

Anda juga dapat diterima dalam lembaga LSM (Lembaga Swadaya Masyarakat) untuk memberikan penyuluhan kepada masyarakat mengenai bidang peternakan dan pertanian.

Pekerjaan ini dapat membantu para petani serta memberikan advokasi apabila terjadi masalah atau isu-isu tertentu. Menariknya lagi gaji yang diperoleh sekitar Rp 5 jutaan per bulan pada tahun 2021.

Dalam profesi ini tentu akan lebih banyak pihak yang ikut merasakan manfaat dari ilmu pengetahuan Anda setelah mengikuti pendidikan.

Dimana informasi tersebut turut berguna dalam praktek kerja sesungguhnya serta membantu mengembangkan pengelolaan dan pemberdayaan sesuai bidangnya.

3. Pengusaha

Pengusaha Pertanian Agribisnis
Pengusaha Agribisnis

Ilmu dari bangku perkuliahan juga dapat ditorehkan dalam bentuk usaha yang dirintis sendiri. Pengetahuan akademik tersebut sangat bermanfaat guna membangun bisnis serta membuka peluang income besar.

Tentu saja dengan bantuan wawasan dan koneksi luas untuk memperluas jaringan maupun pengembangan.

Akan tetapi lapangan usaha ini tentu membutuhkan modal khusus untuk berbagai alokasi sesuai spesifikasi bisnisnya.

Dengan begitu Anda patut mempertimbangkan dan mempersiapkannya secara matang. Termasuk menggandeng partner atau pihak-pihak yang dapat bekerja sama untuk berbisnis.

Baca Juga: 10 Bisnis Online Rumahan Modal Kecil 2021, Menguntungkan!

4. Tenaga Pendidik

Tenaga Pendidik Agribisnis
Tenaga Pendidik Tentang Agribisnis

Anda yang memiliki minat untuk terus berkutat dengan ilmu pendidikan dapat melanjutkan sebagai tenaga pendidik yakni pengajar atau dosen.

Tentu saja riwayat sekolahnya minimal S2, sehingga sudah mengantongi pengetahuan yang mumpuni. Selain itu, profesi ini juga dapat mengangkat karir di dunia kerja.

Ditambah lagi dengan besaran gaji dan tunjangan lain untuk menghargai penyampaian ilmu yang sangat bermanfaat.

Anda juga akan lebih sering bertemu dengan peserta atau audiens yang tengah menggali ilmu lebih dalam dan haus pengetahuan. Menjadi pengajar juga turut melatih kemampuan public speaking.

5. Pedagang Komoditi Baru

Pedagang Komoditi Baru
Ilustrasi Pedagang Komoditi Baru

Pilihan lainnya adalah menjadi pedagang komoditi baru yang potensinya dapat di gali lebih jauh berdasarkan kekayaan alam dalam nusantara.

Dengan menciptakan komoditas pertanian bersama inovasi kreatif maka pendapatan ekspor dapat diperoleh berikut dengan berbagai manfaat lainnya.

Pekerjaan ini hampir mirip dengan pengusaha peternakan atau pertanian. Hanya saja lebih spesifik untuk membuahkan komoditas baru yang tidak hanya bermanfaat bagi profesi pribadi namun juga pada lingkungan. Termasuk pengaruh besar bisa ikut dinikmati masyarakat secara luas.

Demikian informasi tentang pengertian agribisnis, jurusan kuliah hingga prospek kerja yang ditawarkan. Baca Juga: Komunikasi Bisnis

Tak heran jika bidang satu ini senantiasa membuka peluang baru dan menggali lebih banyak potensi dari kekayaan alam serta ilmu pengetahuan. Semoga keterangan di atas bermanfaat sebelum memilih jurusan kuliah yang tepat.

Setya

Bantu Share Ya :)

Tinggalkan komentar