Beberapa tahun terakhir, minat masyarakat untuk mendirikan sebuah bisnis semakin meningkat.
Namun sayangnya, semangat tersebut belum diimbangi dengan pemahaman mengenai opportunity (kesempatan), bahkan tidak sedikit pebisnis start up yang bingung jika diminta untuk melanjutkan kata peluang usaha adalah.
Pengertian Peluang Usaha Menurut Ahli
Jika Anda berminat untuk terjun sebagai pebisnis, penting bagi Anda untuk memahami pengertian peluang usaha, ciri-ciri serta sumber untuk memperolehnya.
Agar mempermudah pemahaman mengenai konsep ini, berikut terdapat pengertian peluang usaha menurut beberapa ahli.
1. Thomas W. Zimmerer
Berdasarkan penjelasan Thomas W. Zimmer, peluang usaha adalah hasil dari kreativitas dan inovasi.
Hal ini tercipta dari sebuah pemikiran untuk memecahkan masalah dengan melihat kesempatan di lingkungan sekitar.
2. Arif F. Hadiprranata
Sedangkan menurut Arif F. Hadipranata, peluang bisnis merupakan sebuah efek maupun resiko yang muncul dan harus dijalani agar hal-hal berkaitan dengan finansial bisa terkelola dan teratur dengan baik.
3. Robbin dan Coulter
Menurut Robbin dan Coulter, arti peluang usaha adalah sebuah proses ketika seseorang maupun kelompok tertentu.
Menggunakan sarana dengan tujuan menciptakan nilai tambah guna agar kebutuhan hidup terpenuhi tanpa memperhitungkan sumber daya yang digunakan.
Artikel Lainnya: Peluang Usaha Ternak 2021
Definisi Singkat Peluang Usaha
Sudahkah Anda memahami apa itu peluang usaha?
Berdasarkan penjelasan dari beberapa ahli seperti di atas, bisa disimpulkan bahwa konsep tersebut menjelaskan tentang sebuah kesempatan yang muncul dan dimanfaatkan untuk menambah nilai guna.
Secara lebih spesifik, kesempatan tersebut bisa muncul baik disengaja maupun tidak dan ada di lingkungan sekitar.
Peluang itu dimanfaatkan dengan tujuan untuk menambah nilai guna maupun agar memperoleh keuntungan yang biasanya berkaitan erat dengan masalah finansial.
Jadi bisa disimpulkan bahwa, peluang usaha adalah kesempatan yang muncul dari sebuah proses ketika seseorang mencari ide untuk menyelesaikan masalah finansial. Namun jika hal tersebut dilakukan dengan perbuatan, begitupun sebaliknya.
Ciri-ciri Peluang Usaha
Setelah mempelajari mengenai definisi, penting juga bagi Anda agar mengetahui ciri-ciri peluang usaha yang baik dan potensial sebelum terjun ke dalam dunia bisnis.
Supaya lebih memahaminya, pelajarilah poin-poin berikut ini:
1. Peluang Usaha Original
Pasti banyak orang bertanya apa yang dimaksud dengan peluang usaha original?
Jadi secara gampangnya bisa diartikan sebagai ide atau kesempatan dari sebuah riset dan pemikiran diri sendiri, bukan menjiplak hasil karya orang lain.
2. Dapat Bertahan dan Berlangsung Lama
Perlu dipahami bahwa tidak semua usaha itu potensial. Jika Anda ingin memiliki bisnis yang sukses harus selektif dan pintar menganalisis kesempatan mana yang dapat mendatangkan keuntungan dan bisa berlangsung dalam waktu lama
3. Memiliki Nilai Jual Tinggi
Selain dapat berlangsung dalam waktu lama, usaha bagus juga harus mempunyai nilai jual tinggi.
Hal itu bisa diperoleh dari gagasan unik yang melandasi munculnya ide bisnis. Ini menjadi poin penting agar sebuah produk dapat bersaing dengan para kompetitornya di pasar.
4. Bersifat Nyata
Pada prinsipnya, sebaik-baik peluang usaha adalah yang sudah diwujudkan dan tidak sebatas rencana saja.
Pasalnya, sebagus dan seberapa besar potensinya akan percuma jika kesempatan tersebut hanya diangan-angan. Bagaimana keuntungan itu dapat diperoleh?
Baca Juga: 9 Cara Bisnis Online untuk Pemula
Sumber Peluang Usaha
Seperti telah dipaparkan sebelumnya, bahwa peluang usaha merupakan bagian dari sebuah proses yang terjadi dalam kehidupan sehari-hari.
Dari hal tersebut bisa dipahami bahwa, opportunity itu dapat bersumber dari mana saja, diantaranya meliputi:
1. Diri Sendiri
Selama ini banyak orang yang belum menyadari bahwa peluang usaha bisa tercipta dari dirinya sendiri. Semua itu dipicu karena adanya rasa kurang percaya diri dan takut akan kegagalan sehingga kesempatan potensial tersebut terabaikan begitu saja.
Jika Anda seringkali menemukan ide usaha namun tidak percaya diri untuk mewujudkannya. Maka, solusi utama yang harus dikerjakan yakni memupuk serta membangun optimisme dan rasa confident.
2. Lingkungan Sekitar
Membangun sebuah bisnis bukanlah perkara mudah. Pasalnya, tidak sedikit orang yang gagal dalam bidang tersebut. yaitu hanya karena salah memilih peluang usaha dari sekian banyak ide dari sekitar.
Tanpa disadari, sebuah peluang usaha itu bisa muncul dari obrolan dengan orang lain, permasalahan yang sedang terjadi di lingkungan sekitar maupun inspirasi ketika mengunjungi tempat-tempat tertentu.
Contoh Peluang Usaha
Jika membahas mengenai contoh peluang usaha, pada dasarnya semua itu bisa dilihat kejadian-kejadian yang ada dilingkungan sekitar. Misalnya, sekarang ini tren berbelanja online sudah menjadi kebiasaan baru masyarakat.
Tentunya, tren tersebut muncul bermula dari segelintir orang yang menemukan inovasi baru untuk menciptakan sebuah bisnis berbekal kecanggihan teknologi sebagai wadah promosi produk agar terjangkau oleh masyarakat luas.
Munculnya ide menggunakan kecanggihan teknologi sebagai wadah ini bisa bersumber dari kebiasaan penggunaan media sosial.
Selain itu, pengetahuan mengenai prinsip atau konsep tentang digital marketing yang diperoleh selama menuntut ilmu dibangku sekolah.
Sebelum memulai bisnis, lebih baik Anda melakukan Analisa Peluang Usaha terlebih dahulu. Analisa ini berguna untuk mengambil tindakan selanjutnya, sebelum dan setelah bisnis berjalan.
Baca Juga: 12 Bisnis di Masa Pandemi Corona
Itulah sekilas ulasan seputar opportunity, mulai dari definisi, ciri, sumber hingga contohnya.
Berdasarkan pemaparan diatas bisa diambil benang merah bahwa peluang usaha adalah bagian dari proses yang bisa bersumber dari mana saja dan sebaik-baiknya kesempatan bisnis yakni bersifat nyata.
- Harga Emas 24 Karat Hari Ini Per Gram Mei 2024 - Mei 24, 2024
- Harga Perak Per Gram Hari Ini - Mei 24, 2024
- Pendidikan Formal – Tujuan, Karakteristik, & Jenjang - Mei 24, 2024